Site icon ndoWare

THE MULE, Sang Robot Tentara

 

Tanpa menghiraukan penilaian Anda mengenai kualitas storyline atau skenario, Anda harus mengakui bahwa program TV “Knight Rider” telah membantu menanam konsep self-driving pada mobil-mobil ke dalam kesadaran publik. Setelah Kitt, mobil yang dapat mengemudi sendiri, kembali ke layar kaca pada tahun  2008, dan dengan keberhasilan dari robot mobil di DARPA Urban Challenge, otonom mobil tampaknya jauh lebih masuk akal. Sekarang, lawan yang ideal dari intelijensi Kitt, kita dapat membandingkan Mustang GT500 dengan produksi Unmanned Ground Vehicle (UGV), MULE tentara US, atau kendaraan serbaguna Logistik, yang sedang dalam pengujian dan produksi. MULE yang sedang diproduksi oleh pihak Lockheed Martin di Grand Prairie, Texas, sebuah perusahaan yang lebih terkenal dengan perakitan fighter jets.

Setiap robot melihat dunia melalui sensor. UGV harus dapat merasakan berbagai jenis objek-mobil, di tanah lapang, pohon-pohon, orang, bangunan, persenjataan dan memiliki berbagai sensor untuk melakukan pekerjaan ini. Mereka juga perlu memahami di mana mereka dan ke mana mereka pergi.

Pertama, setiap UGV menggunakan beberapa bentuk Global Position System (GPS) dan pada beberapa jenis sistim pemetaan yang mengerti jalan dan daerah untuk posisi kendaraan dan rencana untuk pengambilan rute. Operator UGV yang menetapkan “titik arah”, atau titik-titik pada peta, yang menggambarkan rute yang akan diambil. Sementara robot pesawat atau Unmanned Aerial Vehicle (UAV) dapat berjalan mengikuti petunjuk GPS.

3D Ladar

Kendala utamanya -menghindari sistem on board merupakan sistim 3D LADAR ( “Laser Radar”). Bagaimana cara kerjanya? Bayangkan sebuah cermin-cermin yang ada pada bola disko yang dihiasi oleh laser yang terang dan menyebarkan sinar laser ke segala penjuru. Setiap sinar yang mengenai benda atau tanah, dan ini tercermin kembali ke dalam sensor. Dengan pengukuran dalam waktu singkat yang diperlukan untuk lampu kilat untuk keluar dan kembali, LADAR membangun pandangan 3dimensi dari area di sekitar kendaraan, dan hal ini sangat akurat dalam hitungan pecahan ukuran inchi Ini merupakan sebuah antena laser 3D yang membuat puluhan kilatan dalam 1 detik.

Sistim onboard komputer menjalankan data ini dan mengklasifikasikan daerah-daerah di sekitar kendaraan sebagai tanah (kebanyakan datar), jalan (daerah yang datar dengan batu-batuan), pohon (deretan benda-benda yang tinggi dengan rangkaian dedaunan), kendaraan  (benda kotak yang bergerak) dan manusia (orang atau benda lain yang seukuran, yang bergerak). Segala hal di luar itu, merupakan hambatan yang harus dihindari. Komputer dapat menetapkan ” nilai mobilitas ” untuk setiap daerah, misalnya, nilai 0 untuk jalan yang rata, nilai 10 untuk jalan bergelombang, kasar dan 1000 untuk daerah yang tajam, wilayah yang tidak dpt dilalui atau daerah yang terlalu banyak rintangan. Sebuah jalan – sistim perencanaan menemukan rute melalui daerah yang memiliki “nilai” sedikit, dan hasil ini adalah jalur yang paling efisien untuk dilalui.

Grid Okupansi

Salah satu tantangan teknologi dalam menavigasi UGV adalah untuk menggabungkan data rintangan dari LADAR dengan data GPS untuk membagi dunia menjadi benda bergerak dan tidak bergerak ones. Ini bukan tantangan yang mudah, seperti kendaraan yang bergerak sepanjang waktu, yang dapat melambung kembali pada jalan berlubang dan berpaling untuk menghindari rintangan. Sebuah Inertial Navigation System (INS) yang tepat sangat diperlukan; ini terdiri dari serangkaian accelerometers (yang mengukur gerakan) dan gyroscopes (yang mengukur putaran dan tikunagn). Banyak program komputer sangat cerdas yang mengarahkan ulang kendaraan, peta dan semua rintangan untuk menjaga mereka semua dalam sinkron. Teknisi robotika menyebut peta yang dihasilkan berupa “occupancy grid,” karena membagi dunia menjadi daerah yang dipenuhi oleh rintangan dan daerah-daerah yang bebas rintangan.

 Penggabungan Multi-Sensor

Sama bergunanya seperti LADAR, ia tidak memberitahukan seluruh cerita. Salah satu properti yang dapat digunakan untuk membedakan orang lain dan kendaraan umum dari rintangan lainnya adalah keberadaan panas. Manusia memancarkan panas pada 98,6 derajat, dan mobil serta truk yang memancarkan panas lebih tinggi. Setelah semua itu, kita perlu UGV untuk membedakan semuanya. MULE UGV memiliki beberapa kamera terpasang di sekitarnya, yang memberikan penglihatan dalam beberapa modus, termasuk warna normal dan inframerah. Sebagai kendaraan para tentara, MULE harus dapat beroperasi di hampir semua daerah di segala cuaca.

 

Sensor lainnya meliputi sebuah sistem yang memerangi ID yang memberitahu teman jika ada musuh dan penempatan susunan akustik yang dapat memberitahu operator jauh dimana arah datangnya kendaraan yang kecil yang bersenjata.

 Telepresence Firepower

Terdapat tiga varian dari MULE yang sedang dikembangkan. MULE untuk transport adalah kendaraan seperti truk yang dirancang untuk membawa perlengkapan dan peralatan. MULE counter-ranjau untuk menemukan ranjau yang tertimbun dalm tanah dan dapat menetralkannya. MULE terakhir adalah Armed Robotic Vehicle-Assault (Light), atau yang membawa anti-tank missiles dan senapan mesin berat. Sementara MULE sepenuhnya mampu mengemudi sendiri, namun ia tidak memiliki kemampuannya sendiri. Ini hanya dapat dilakukan oleh operator kendaraan.

 Kekuatan, logika & kepandaian

Salah satu aspek yang paling mengejutkan dari MULE UGV adalah hibrida listrik / diesel powerplant. Enam roda listrik masing-masing dihubungkan dengan motor listrik yang dapat memutar roda. Mesin diesel yang hanya terhubung ke generator listrik. Konfigurasi ini memungkinkan suspensi untuk memutar lengan suspensi dengan rentang yang  besar, memungkinkan sebuah kemampuan maneuvering, termasuk kemampuan untuk menaiki beberapa hambatan dan menyebrangi jurang. MULE juga dapat mengangkat 2 rodanya dari tanah dan masih dapat berjalan atau meletakkan tubuhnya di atas tanah dengan enam ban di udara untuk mengurangi profilnya atau untuk pengadaan pemeliharaan. Sebagai bagian dari Army’s Future Combat System, MULE dirancang untuk dipertahankan dengan hanya 10 alat, yang dapat dipastikan akan menjadi bantuan besar untuk masa depan robot tentara mekanik.

 Elektronik dan mekanik ini dikelola oleh sebuah cluster kecil yang berbasis Linux real-time komputer. Ada tiga set komputer: Autonomous Navigation System (ANS), the Vehicle Management System (VMS) dan Battle Command System yang dapat menampilkan misi perencanaan dan berbicara ke bagian dari sistim ketentaraan..

 MULE dirancang untuk dapat mengikuti setiap aturan dalam ketentaraan, mereka harus dapat bergerak dalam formasi ataupun konvoi. Setiap kendaraan MULE dapat menjadi pimpinan formasi, dan setiap kendaraan lain yang tidak berpengemudi dapat mengikuti formasi atau konvoi. Dengan semua teknologi ini, kemampuan UGV di masa depan akan sama dengan kemampuan dari cerita fiksi Kitt, membuat para pasukan tentara menjadi “knight riders” masa depan.

 Sumber: www.botmag.com

 Links

Future Combat Systems www.fcs.army.mil
Wikipedia on Future Combat Systems www.wikipedia.org
Boeing www.boeing.com/defense-space 
Global Security www.globalsecurity.org

Exit mobile version